Sepekan telah berlalu paska erupsi Gunung Kelud. Selama sepekan pula semua warga yang terkena dampak erupsi Gunung Kelud sibuk membersihan debu. Di kantorku sendiri, malah sejak Jumat (14 Pebruari 2014) segera setelah terjadinya erupsi, petugas kebersihan sibuk membersihkan debu yang menyelimuti halaman kantor. Sebuah perjuangan yang luar biasa tentu saja, karena saat itu hujan abu masih turun dan debu beterbangan kemana-mana.
Untungnya, mulai Jumat sore itu hujan turun. Meski tidak deras cukup membantu untuk 'menggelontor' abu / debu yang ada di genteng. Selain itu, cukup untuk membuat debunya tidak beterbangan kemana-mana. Sejak Jumat sore itu pun di rumah kami sibuk membersihan endapan abu / debu yang menempel di halaman dan diselokan. Kegiatan itu terus berlangsung... hingga hari ini.