Rabu, 19 Juni 2013

#10 Review : Rantau 1 Muara


Judul : Rantau 1 Muara
Penulis : A. Fuadi
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama
Harga : Rp. 75.000
Tebal : xii + 407 halaman

Jalan apa yang aku tempuh? Jalur mana yang aku ambil? Sampai ke mana tujuan yang aku ingin capai? Entahlah, semuanya terasa kabur.

Minggu, 16 Juni 2013

Kopdar with Tarry Kitty's Blog

Hari Senin tanggal 10 Juni 2013 jam 11:58 WIB HP-ku bergetar menandakan ada pesan masuk untukku. Sesaat aku menghentikan aktivitas di kantorku untuk melihat siapa pengirim pesan itu. Aku surprise saat menatap nama yang muncul di layar HP-ku : Tarry Kitty's Blog. Tentu saja aku penasaran mengapa tiba-tiba Mbak Tarry kirim pesan kepadaku. So, karena terdorong rasa penasaran, aku pun segera membukanya.

" Assalamu'alaiku, mbak Reni, apa kabar? Hari Minggu ini mbak Reni repot apa ga ya? Bs ketemuan? :-) "

Wah, asyik nih mbak Tarry ngajak kopdar lagi. Aku pun buru-buru membalas pesan itu dan kami mengatur jadwal dan tempat untuk kopdar. Aku yang mengusulkan bertemu di Food Republika yang bertempat di lantai III Plaza Madiun, pada pukul 10.00 WIB. Tujuanku, sebelum atau sesudah kopdar kami bisa jalan-jalan. Yang jelas hari Minggu itu akan kumanfaatkan juga untuk hunting buku diskonan karena di Gramedia sedang menggelar bazaar buku yang diskonnya sampai 40%. Sekali dayung dua tiga pulau terlampau... hehehe.