Jumat, 18 September 2009

Buka Puasa Bersama


Alhamdulillah..., Ramadhan kali ini Shasa bisa melaluinya dengan sangat baik. Bahkan sampai saat ini, tak sekalipun puasanya batal. Sejauh ini, dia tak pernah sekalipun melewatkan makan sahur dan dapat puasa sehari penuh. Yang menggembirakan, dia tak 'merengek-rengek' karena kehausan dan kelaparan seperti tahun-tahun sebelumnya. Kami semua benar-benar senang dan bangga dengan 'kemajuan' Shasa dalam Ramadhan kali ini.

Namun... dalam Ramadhan kali ini Shasa mempunyai hobby baru. Hobby yang tak jauh-2 dari sesuatu yang sangat disukainya... yaitu makan. Tapi bukan makan sembarang makan lho..., kan sedang di bulan Ramadhan. Hobby baru Shasa adalah ikut acara Buka Bersama yang diselenggarakan di Musholla. Hehehe...

Sejak dulu, Shasa selalu memilih untuk melakukan Sholat Taraweh bersama dengan Eyangnya daripada di komplek perumahan kami. Kebetulan di dekat rumah Eyang ada Musholla dan disanalah biasa Eyangnya Shasa melakukan sholat berjamaah. Oleh karena itu, kami sudah terbiasa berangkat Sholat Taraweh dari rumah kurang lebih pukul 18.30 WIB. Untungnya.., rumah Eyangnya Shasa tidak terlalu jauh dan hanya berjarak kurang lebih 5 km dari perumahan kami.

Namun tahun ini ada sedikit perubahan. Suatu kali, saat aku dinas ke Jakarta, Shasa meminta pada ayahnya agar diijinkan untuk berbuka puasa di rumah Eyangnya. Menuruti keinginan Shasa, maka ayahnya mengantarkan Shasa ke rumah Eyangnya sejak sore. Ternyata, saat itu Musholla di dekat rumah Eyang sedang ada jadwal Buka Puasa Bersama. Shasa yang ikut bersama Eyang Sholat Maghrib di Musholla akhirnya ikut menikmati acara Buka Puasa bersama itu. Rupanya.., acara tersebut sangat berkesan bagi Shasa.

Mengetahui Shasa sangat antusias dengan kegiatan tersebut, maka setiap di Musholla dekat rumah Eyang ada acara Buka Puasa Bersama, maka Eyangnya akan mengabari Shasa. Dan.. Shasa dengan senang hati menerima undangan itu dan jarang melewatkannya hehehe....

Kebetulan, tanggal 18 September 2009 Shasa berulang tahun ke-10. Sejak 2 hari yang lalu Shasa sudah ribut merayuku dan suami, serta merayu Eyangnya agar diijinkan menyelenggarakan Buka Puasa Bersama di Musholla. Padahal, sebenarnya kami sudah mengagendakan untuk melakukan buka puasa bersama sendiri di rumah Eyang, karena kebetulan keluarga adikku yang dari Pacitan sudah datang di rumah Eyang. Buka puasa bersama dengan keluarga besar untuk merayakan Hari Ulang Tahun Shasa adalah tawaran yang kami berikan kepada Shasa.

Namun rupanya Shasa kurang tertarik dengan tawaran yang kami berikan. Dia lebih memilih untuk 'merayakannya' dengan menggelar Buka Puasa Bersama di Musholla. Bahkan agar keinginannya dapat terpenuhi, Shasa berkata dia rela kalau harus ikut 'menyumbang' dana untuk acara tersebut. Kebetulan, untuk Ulang Tahunnya kali ini Shasa mendapatkan uang dari Eyang-eyangnya sebagai hadiah ulang tahun untuk dibelikan baju lebaran. Rupanya Shasa lebih tertarik menggunakan uang itu untuk acara Buka Puasa Bersama...!!

Melihat betapa besar niat Shasa untuk menggelar acara Buka Puasa Bersama, akhirnya aku dan ayahnya mengabulkan keinginan Shasa tersebut. Namun, acaranya tidak kami selenggarakan tepat pada tanggal 18 September 2009 karena pada Hari Ulang Tahun Shasa itu kami ingin memanfaatkan waktu berbuka bersama keluarga besar. Akhirnya, kami agendakan menggelar acara Buka Puasa Bersama itu sehari sebelumnya, yaitu tanggal 17 September 2009.

Alhamdulillah, acaranya berlangsung dengan lancar dan Shasa terlihat sangat bahagia. Walaupun yang kami sediakan makanan sederhana, yaitu Nasi Soto Ayam, Semangka dan Aqua, namun Shasa terlihat sangat senang dan puas. Begitupun yang ikut Buka Puasa Bersama di Mushola juga tampak senang dan puas. Kebetulan, kemarin yang datang untuk ikut berbuka puasa bersama di Musholla banyak juga, ada kurang lebih 50 orang. Senang juga bisa memberikan suatu kenangan indah untuk Shasa di peringatan Ulang Tahunnya yang ke-10 ini.


Happy Birthday!



Shasa sayang..., Selamat Ulang Tahun. Semoga panjang umur, sehat, ceria, dan dapat menjadi anak yang sholihah serta menjadi anak yang berguna bagi keluarga dan masyarakat. Semoga rahmat dan kasih Allah selalu menyertaimu. Amin....

13 komentar:

  1. Selamat Ulang Tahun Shasa semoga panjang umur dan tambah cantik.

    Beruntung sekali mBak Reni punya putri sebaik Shasa.

    Selamat idul Fitri 1430 H mohon maaf lahir dan batin.

    BalasHapus
  2. Duh...senengnya Shasa. Bisa punya sebuah kenangan indah di hari ultahnya. Itu pertanda sifat sosialnya sudah tinggi loh, mbak! Selamat buat Shasa dan selamat juga buat mbak Reni yg telah mendidiknya dgn baik!

    BalasHapus
  3. hahahaha...selamat ya sha untuk ultahnya dan untuk ibadah puasanya...(tinggal bntar lagi...)


    wah pasti bangga nih mba ren ama shasa........

    BalasHapus
  4. 18 September 2009 ya ultahnya, ke sepuluh ya??

    met ulatha buat keng putri ya mbak reni..., mudahan jadi anak yng berbakti pada ayah bunda dan shaleha.

    BalasHapus
  5. Met ultah buat Shaza,... semoga tambah pintar dan tambah berbakti kepada kedua orang tua. Amin.

    BalasHapus
  6. Ramadhan sebentar lagi khan pamit
    Kemenangan akan kita gapai di hari yang fitri
    Dalam kerendahan hati ada ketinggian budi
    Dalam kemiskinan harta ada kekayaan jiwa
    Dalam kesempatan hidup ada keluasan ilmu
    Hidup ini indah jika segala karena ALLAH SWT
    Kami sekeluarga menghaturkan
    Selamat Hari Raya Idul Fitri 1430 H
    Taqobalallahu minna wa minkum
    Mohon maaf lahir dan bathin

    BalasHapus
  7. met Ulang Tahun Shasa,moga panjang umur dan sehat selalu,makin cantik dan makin pintar juga.Pokoknya wishing all the best for you Shasa...

    BalasHapus
  8. Bulan Ramadhan sebentar lagi kita tinggalkan.
    Bulan yang penuh ampunan dan rahmat.
    Bulan dimana kita mensucikan diri
    Dan tibalah saatnya menanti hari yang Fitri

    Selamat Hari Raya Idul Fitri 1430 H
    Mohon Maaf Lahir dan Bathin
    Bila ada tulisan maupun komentar yang salah mohon di maafkan.

    BalasHapus
  9. Bahagia banget bika kasih kebahagian untuk anak tercinta salam kenal bang Iwan membawa saya kesini mohon bimbingannya yach

    BalasHapus
  10. Selamat ulangtahun buat Shasa... Have a great life, and happily ever after
    bwt mbak reni n family met idul fitri, maaf lahir batin

    BalasHapus
  11. wah aku kalah donk mbak sama shasa, puasaku sudah lubang 3 kali. hehe..
    karena sakit mbak.
    Met Ultah buat shasa ya mbak, n buat Reni Mohon maaf lahir dan batin ya... nggak terasa besok sudah lebaran.

    BalasHapus
  12. Wah, turut berbahagia ya mba, oh ya mba ada 3 BUAH award buat anda!!! ambil ya, di about LEBARAN

    BalasHapus
  13. Wah, mba turut berbahagia ya...Salam buat shasa..
    Oh ya mba, ada 3 buah award buat mba...mohon dibungkus ya...3 buah..

    BalasHapus

Maaf ya, komentarnya dimoderasi dulu. Semoga tak menyurutkan niat untuk berkomentar disini. Terima kasih (^_^)