Jumat, 26 Juli 2013

Memilih rumah melalui ujung jari

Seiring perkembangan teknologi, ujung jari kita kian besar manfaatnya lho. Gak percaya? Buktinya, kita bisa menggunakan ujung jari untuk melakukan usaha pencarian dan menentukan pilihan. Hebatnya lagi ujung jari kita bisa mencari dan memilih apa saja. Yups... apa saja! Semua itu bisa terjadi berkat makin meluasnya jangkauan jaringan internet.

Salah satu bukti dari makin luasnya jaringan internet adalah banyaknya bermunculan online shop. Begitu banyak barang yang dijual melalui internet. Ujung jari kita bisa mencari aneka jenis barang yang dijual di internet dan selanjutnya ujung jari kita juga dapat melakukan pilihan. Apapun bisa kita pilih di internet, mulai dari baju sampai rumah. Yups... rumah! Temanku punya pengalaman menarik soal pencarian rumah via internet ini.

Begini ceritanya, beberapa waktu yang lalu ada pegawai baru di kantorku, pindahan dari kota lain. Sebenarnya sebelum pindah dan menetap di Madiun dia ingin sudah memiliki rumah untuk dia tinggali dengan istrinya (dia masih pengantin baru, dan belum punya momongan). Namun, karena dia tak punya waktu untuk berburu rumah ke Madiun dan tak punya saudara di Madiun yang bisa membantunya mencarikan rumah, maka keinginannya itu tak bisa terwujud. Akhirnya, untuk sementara ini dia memilih kost berdua dengan istrinya di tempat yang tak jauh dari kantor kami.

Namun, keinginannya untuk bisa mendapatkan rumah di Madiun tak pupus. Setiap ada kesempatan, dia dan istrinya pun putar-putar Kota Madiun untuk mencari rumah. Namun karena mereka bukan penduduk asli Madiun, jadi usaha mereka pun tak bisa berjalan mulus karena mereka belum hafal dengan daerah-daerah di Madiun. Selain itu, dia juga tak segan berpesan pada teman-teman kantor untuk menginformasikan kepadanya jika ada yang tahu tentang rumah dijual.

Hingga akhirnya, suatu hari seorang teman menganjurkan padanya untuk mencoba mencari informasi tentang rumah dijual di Madiun melalui internet. Dia awalnya tak yakin dia akan mendapatkan informasi itu, mengingat bahwa Madiun bukanlah kota besar sehingga informasi soal rumah-rumah dijual di Madiun tak terekam di internet. Tapi karena didesak untuk mencoba, akhirnya dia pun melakukannya. Ternyata dugaannya meleset. Dia mendapatkan banyak informasi tentang rumah dijual di Kota Madiun dan sekitarnya.

Dia pun kini mulai bersemangat memainkan ujung jarinya untuk mencari informasi tentang rumah dijual di Madiun. Dengan adanya internet, dia bisa mendapatkan informasi yang cukup banyak. Dia bisa melihat kondisi rumah, letak rumah termasuk harga jualnya hanya dengan memainkan ujung jarinya. Bahkan, dia bisa berdiskusi dengan istrinya sambil minum kopi di rumah. Berkat internet mencari rumah pun bisa dilakukan dengan mudah, nyaman dan menyenangkan.

Bahkan, gara-gara aktif membuka informasi properti di internet dia menemukan Promo Tebak dan Menang Rumah Gratis yang diselenggarakan oleh Rumah123. Dia (dan istrinya) dengan semangat mencoba peruntungan untuk bisa mendapatkan rumah grastis seharga Rp. 600 juta dari Rumah123. Katanya, siapa tahu selain mendapatkan rumah di Madiun juga sekaligus bisa memenangkan rumah gratis dari Rumah123.

Katanya, cara untuk ikut Tebak dan Menang Rumah Gratis itu sangat mudah. Dia tinggal menonton video Rumah123 juga beberapa video petunjuk yang akan dirilis setiap minggu untuk mendapatkan petunjuk harga rumah beserta isinya. Setelah melihat video itu dan mengikuti petunjuknya, dia tinggal menebak harga rumah beserta isinya. Mudah kan?

Bagi yang ingin tahu tentang Tebak dan Menang Rumah Gratis itu, bisa melihat video di bawah ini.

Video: Tebak & Menang Rumah Gratis 123



Punya rumah dijual? Rumah123, situs properti no.1 di Indonesia.

Bagaimana? Tertarik untuk ikut memperebutkan rumah seharga Rp. 600 juta seperti temanku tersebut? Buruan aja ikutan, karena promo ini akan ditutup tanggal 3 September nanti.


15 komentar:

  1. Wah...Seru juga nih
    Kira2....,,berapa ya harga rumah itu ??

    BalasHapus
  2. Wah keren ini ...

    Yang saya tau sih ...
    harga Yamaha Piano Disklavier upright itu kalo nggak salah sekitar ... 60-70 jutaan siihhh ...

    hahahaha ... om-om salah fokus ...

    Salam saya

    BalasHapus
  3. @Hariyanti Sukma >> Nah itu dia pertanyaannya mbak... berapa ya kira2 ? hehehe

    @NH18 >> Wah si Om ini hanya tertarik dg pianonya aja :D

    BalasHapus
  4. Saya make ujung jari juga sih... Ujung jari jempol.....

    BalasHapus
  5. Kayaknya adek saya harus ikut nich. . . :)

    BalasHapus
  6. sekarang kok rajin jualan sih, bu..?
    padahal yang ngangenin dari blog ini adalah cerita tentang shasa... :D

    BalasHapus
  7. wah bener-bener sangat bermanfaat.. nih , perlu keahlian khusus dong...??
    salam kenal ya mbak..

    BalasHapus
  8. saya pengen punya rumah juga nih,
    keren juga kalau misalnya bisa punya rumah sendiri di usia muda, heehe

    BalasHapus
  9. jadi pengen beli rumah..
    eh, tapi berumah tangga dulu denk.. baru beli rumah :D

    BalasHapus
  10. rumah harga 600 juta...hmmm kapan ya aku bisa punya rumah seharga bgitu....selamat berlomba ya...semoga menjadi pemenangnya :-)

    BalasHapus

Maaf ya, komentarnya dimoderasi dulu. Semoga tak menyurutkan niat untuk berkomentar disini. Terima kasih (^_^)